navigasibisnis.com
Thursday, July 7, 2022
  • Login
  • Berita
    • Nasional
    • Regional
    • Global
    • Megapolitan
  • Edukasi
  • Food
  • Hype
  • Kesehatan
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Politik
  • Properti
  • Sains
  • Tekno
  • Travel
  • Tren
No Result
View All Result
  • Berita
    • Nasional
    • Regional
    • Global
    • Megapolitan
  • Edukasi
  • Food
  • Hype
  • Kesehatan
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Politik
  • Properti
  • Sains
  • Tekno
  • Travel
  • Tren
No Result
View All Result
navigasibisnis.com
No Result
View All Result
Home Tekno

Meta Disebut Selidiki Sheryl Sandberg, Diduga Pakai Fasilitas Perusahaan untuk Urusan Pribadi

June 13, 2022
in Tekno
0
Meta Disebut Selidiki Sheryl Sandberg, Diduga Pakai Fasilitas Perusahaan untuk Urusan Pribadi
0
SHARES
4
VIEWS
Bagikan ke Whatsapp

KOMPAS.com – Pada awal Juni ini, Sheryl Sandberg telah mengumumkan akan mundur dari jabatannya sebagai Chief Operating Officer (COO) Meta (dulu Facebook Inc.).

Pengunduran diri tangan kanan CEO Meta Mark Zuckerberg selama 14 tahun ini baru akan efektif pada musim gugur mendatang atau sekitar bulan September hingga November 2022.

RELATED POSTS

5 Fitur Gaming di Oppo Reno 7 4G

FOTO: Xiaomi 12S Ultra Meluncur dengan Lensa Leica

Alih-alih pesta perpisahan yang meriah, Sandberg justru disebut-sebut tengah diselidiki secara internal oleh Meta. Musababnya, Sandberg diduga menggunakan fasilitas atau sumber daya milik perusahaan untuk keperluan pribadinya selama bertahun-tahun.

Menurut sumber yang dekat dengan isu ini, penyelidikan internal Sandberg ini setidaknya sudah berlangsung sejak musim gugur tahun lalu, atau sekitar bulan September hingga November 2021.

Dalam penyelidikan, Sejumlah karyawan perusahaan induk Facebook ini dilaporkan juga telah diwawancarai terkait keterlibatannya di yayasan milik Sheryl Sanberg, yaitu Lean In Foundation.

Nama yayasan ini sama dengan nama buku pertama yang ditulis dan dipublikasi Sandberg pada 2013, bertajuk “Lean In: Women, Work, and the Will to Lead”.

Tak hanya itu, sejumlah karyawan Meta diduga juga dimanfaatkan Sandberg dalam penulisan dan promosi buku keduanya yang berjudul “Option B: Facing Adversity, Building Resilience, and Finding Joy”.

Menurut laporan The Wall Street Journal, penyelidikan internal Meta tersebut mencakup tinjauan penggunaan sumber daya perusahaan oleh Sandberg untuk membantu merencanakan pernikahannya yang akan datang.

Menurut orang-orang yang mengetahui masalah ini, tiga kasus di atas hanyalah segelintir dari fokus penyelidikan Meta terkait penggunaan sumber daya perusahaan untuk urusan pribadi Sheryl Sandberg.

Melalui juru bicaranya, Sheryl Sandberg sudah membantah tuduhan bahawa ia menggunakan sumber daya perusahaan untuk perencanaan pernikahannya.

“Sheryl tidak menggunakan sumber daya perusahaan secara tidak tepat sehubungan dengan perencanaan pernikahannya,” kata juru bicara Sheryl Sandberg minggu lalu.

Hengkang karena lelah jadi tameng Facebook?

Bloomberg/ Zef Nikolla COO Facebook Sheryl Sandberg (kiri) bersama dengan CEO Facebook Mark Zuckerberg dalam perayaan IPO Facebook tahun 2012.

Sedikit berbicara soal Sheryl Sandberg, ia merupakan salah satu orang penting di Meta. Sandberg menjabat sebagai Chief Operating Officer Meta sejak 2008 silam.

Sandberg disebut-sebut sebagai orang yang berjasa menyelamatkan keuangan perusahaan karena berhasil merancang bisnis periklanan Facebook.

Namun, setelah 14 tahun mengabdi di Facebook/Meta, Sheryl Sandberg memutuskan untuk hengkang dari perusahaan karena ingin fokus kepada keluarga dan yayasannya.

Setelah mundur dari jabatan COO Meta, perempuan berusia 52 tahun ini dilaporkan akan tetap berada di jajaran dewan direksi Meta.

Namun, menurut laporan The Wall Street Journal, Sandberg memberi tahu teman dan rekan kerjanya bahwa sebenarnya ia sudah lelah menjadi “tameng” untuk kritikan yang dilontarkan kepada Facebook/Meta.

Semenjak Zuckerberg mengungkapkan metaverse jadi fokus perusahaan, Sandberg juga merasa ia tidak secara langsung dibutuhkan lagi untuk membangun bisnis periklanan, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Live Mint, Senin (13/6/2022).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

#Meta #Disebut #Selidiki #Sheryl #Sandberg #Diduga #Pakai #Fasilitas #Perusahaan #untuk #Urusan #Pribadi #Halaman

Klik disini untuk lihat artikel asli

Tags: Facebookmetasheryl sandberg
ShareTweetSend

Related Posts

5 Fitur Gaming di Oppo Reno 7 4G

5 Fitur Gaming di Oppo Reno 7 4G

by bisnis
July 7, 2022
0

KOMPAS.com - Beragam smartphone kekinian dibekali dengan aneka fitur yang bisa meningkatkan pengalaman bermain game. Pada Oppo Reno 7 4G,...

FOTO: Xiaomi 12S Ultra Meluncur dengan Lensa Leica

FOTO: Xiaomi 12S Ultra Meluncur dengan Lensa Leica

by bisnis
July 5, 2022
0

KOMPAS.com - Xiaomi meluncurkan lini smartphone terbarunya, Xiaomi 12S series di China. Xiaomi 12S series nilai jual pada aspek kameranya,...

5 Fitur “Rahasia” HP Samsung, Ganti Shortcut Locksreen hingga Sembunyikan Aplikasi

5 Fitur “Rahasia” HP Samsung, Ganti Shortcut Locksreen hingga Sembunyikan Aplikasi

by bisnis
July 4, 2022
0

  KOMPAS.com - Tampilan antarmuka (UI) atau software suatu ponsel dengan sistem operasi (OS) Android biasanya berbeda tergantung dengan merek...

Video: Unboxing dan Hands-on Poco F4 GT serta Poco F4 versi Indonesia

Video: Unboxing dan Hands-on Poco F4 GT serta Poco F4 versi Indonesia

by bisnis
July 2, 2022
0

KOMPAS.com - Poco F4 dan F4 GT resmi hadir di Indonesia lewat acara peluncuran yang digelar pada Rabu (30/6/2022) kemarin....

Tahukah bahwa iPhone Dulu Sebelum Dirilis Hampir Dinamai “iPad” atau “Tripod”?

Tahukah bahwa iPhone Dulu Sebelum Dirilis Hampir Dinamai “iPad” atau “Tripod”?

by bisnis
July 1, 2022
0

KOMPAS.com - Beberapa waktu lalu, tepatnya pada 29 Juni 2022, merupakan salah satu momentum bersejarah dalam dunia smartphone. Pada tanggal...

Next Post
Eks Komandan Kapal Selam KRI Cakra Jadi Asisten Perencanaan dan Anggaran KSAL

Eks Komandan Kapal Selam KRI Cakra Jadi Asisten Perencanaan dan Anggaran KSAL

Harga Cabai Tembus Rp 100.000 Per Kilogram, Ini Penyebabnya

Harga Cabai Tembus Rp 100.000 Per Kilogram, Ini Penyebabnya

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

RECOMMENDED

Berapa Lama Idealnya Pemanasan Sebelum Olahraga?

Berapa Lama Idealnya Pemanasan Sebelum Olahraga?

July 7, 2022
5 Fitur Gaming di Oppo Reno 7 4G

5 Fitur Gaming di Oppo Reno 7 4G

July 7, 2022
Kronologi dan Penyebab Asap Putih Tutupi Jalanan Karawaci Tangerang

Kronologi dan Penyebab Asap Putih Tutupi Jalanan Karawaci Tangerang

July 7, 2022
Rupiah Sempat Tembus 15.000, Pengusaha: Mengkhawatirkan Kami, Kalau Berlanjut Bisa Alami Krisis Arus Kas

Rupiah Sempat Tembus 15.000, Pengusaha: Mengkhawatirkan Kami, Kalau Berlanjut Bisa Alami Krisis Arus Kas

July 7, 2022

MOST VIEWED

  • Menjaga Keutuhan Bhinneka Tunggal Ika

    Menjaga Keutuhan Bhinneka Tunggal Ika di Segala Sektor

    80 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Cara dan Syarat Dapatkan Kartu Kuning Gratis untuk Pencari Kerja

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Apakah Wanita Bisa Hamil Walaupun Sperma Dikeluarkan di Luar Vagina? Halaman all

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Efek Samping Vaksin Covid-19 dan Cara Mengatasinya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Belum Selesai Covid-19, Ilmuwan Prediksi Ancaman Penyakit X, Apa Itu? Halaman all

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
navigasibisnis.com

navigasibisnis.com - Platform media online Navigasi Bisnis Indonesia

  • Landing Page
  • All Features
  • Contact

© 2020 navigasibisnis.com - Platform media online Navigasi Bisnis Indonesia

No Result
View All Result
  • Berita
    • Nasional
    • Regional
    • Global
    • Megapolitan
  • Edukasi
  • Food
  • Hype
  • Kesehatan
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Politik
  • Properti
  • Sains
  • Tekno
  • Travel
  • Tren

© 2020 navigasibisnis.com - Platform media online Navigasi Bisnis Indonesia

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In