JAKARTA, KOMPAS.com– Tren berbelanja di live shopping saat ini kian diminati masyarakat lantaran beragam produk dan promo menarik yang diberikan penjual. Pola berbelanja tersebut menguntungkan bagi para penjual untuk meningkatkan omzet penjualannya.
Salah satu e-commerce yang menyediakan fitur siaran langsung atau live streaming adalah Lazada.
Lazada memiliki fitur live streaming dengan nama LazLive. Melalui fitur LazLive, penjual bisa mempromosikan produk dan customer dapat menanyakan langsung produk, sekaligus berbelanja pada saat sesi siaran langsung.
Adapun live streaming di LazLive dapat dilakukan minimal 1 jam atau 60 menit.
Lantas, bagaimana cara melakukan live streaming di LazLive?
Berikut langkah-langkahnya:
1. Dapatkan akses LazLive melalui Seller Center yaitu:
- Buka Seller Center
- Klik Pusat Pemasaran
- Pilih LazLive
2. Daftarkan email pembeli anda dengan cara klik “Connect with buyer app”, kemudian scan barcode yang muncul untuk menghubungkan akun pembeli.
Jika kamu menggunakan smartphone silakan akses link Izd.co/akses-lazlive dan ikuti langkah-langkahnya.
3. Setelah mendaftarkan email akun pembeli, secara otomatis tim Lazlive akan menyetujui permohonan akses anda.
Selanjutnya, buka aplikasi Lazada dan pada bagian akun, akan terlihat logo Lazlive (jika sudah muncul icon Lazlive berarti permohonan akses Lazlive Anda telah disetujui).
4. Jika anda sudah menjadwalkan Live Streaming, lakukan beberapa hal sebagai berikut:
- Buat jadwal live streaming secara otomatis tanpa persetujuan
- Untuk mengetahui link foreshow/live streaming
- Jika sudah menemukan 4 room yang dituju Anda dapat klik Mulai Live
5. Pin produk yang sedang anda review di layar penonton saat livestreaming melalui banner produk dengan cara berikut:
Lihat daftar produk yang ingin ditampilkan kemudian klik “Shopping bag pink” di pojok kiri layar hingga muncul list produk. Lalu jika ingin memunculkan layar di produk pada layar penonton, klik icon microphone pada kanan produk.
6. Tampilkan voucher untuk penonton dengan menu Edit Voucher
7. Klik “Selesai” di pojok kanan atas jika kamu sudah selesai live streaming (setelah klik selesai, live streaming tidal dapat dilanjutkan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
#Cara #Live #Streaming #Lazada #Bagi #Penjual #Pemula
Klik disini untuk lihat artikel asli